Kamis, 21 Mei 2009

Gedung DPRD OI "Didemo" Sapi


IRONIS memang, ditengah-tengah Pemda OI dalam hal ini Dinas Perikanan dan Peterenakan sedang mensosialisaikan perda hewan berkaki empat agar hewan-hewan itu tidak berkeliaran mengganggu ketertiban umum. Lucunya belum lama ini ada segerombolan sapi mendatangi kantor DPRD Ogan ilir seolah berdemo menentang Perda yang disosialisasikan. Pemandangan lucu ini sempat dijepret "Agung Post" dan mengkofirmasikan kedatangan hewan-hewan ini ke gedung Dewan pada salah seorang anggota Dewan. Namun konfirmasi itu dijawabnya, "mohon maaf kami sedang studi banding di pulau jawa tolong sampaikan saja pada penjaga kantor agar hewan itu diusir," jawabnya terdengar suara tertawa lucu.
Melihat kenyataan ini disinyalir sosialisasi tidak berjalan dengan baik, sehingga para pemilik ternak-ternah sapi di daerah ini tidak mengetahuinya kalau sudah ada perda yang mengatur hewan berkaki empat tidak boleh berkeliaran.
Siapo nian oi punyo gawe ikak, apo katek dana sosialisasi kalu katek cobo enjuk tau "Rajo" samo Mang Dewan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar